Jakarta - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait (Ara) ajak Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (APERSI) dapat terus berkontribusi aktif dan memberikan masukan kepada pemerintah mengenai berbagai hal penting dalam pembangunan rumah bagi rakyat. "Kami berharap APERSI terus membangun rumah untuk masyarakat guna mendukung Program Tiga Juta Rumah," ujar Menteri PKP Maruarar Sirait dalam pertemuan dengan DPP APERSI di Kantor Kementerian PKP, Jakarta, Jum'at (6/12/2024).
Bandung - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat dan Walikota Bandung meninjau kesiapan relokasi warga penghuni kolong jembatan Taman Sari di Bandung Jawa Barat pada Kamis (5/12/2024). Dalam tinjauan tersebut Menteri Ara langsung menuju lokasi tempat pembuangan sampah yang ada di kolong jembatan tersebut. "Saya berharap dengan dilaksanakannya relokasi ini warganya dapat hidup lebih layak dan juga kotanya jadi lebih indah. Kami juga dalam pembahasan dengan Menteri BUMN dan Pemda dalam membuat desain yang baik untuk kolong jembatan ini," ujarnya.
Bandung - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruar Sirait menghadiri acara Rapat Kerja Nasional Real Estate Indonesia (REI) di Trans Convention Centre Bandung Jawa Barat, Kamis (5/12/2024). Dalam sambutannya Menteri PKP Maruarar Sirait memberikan ucapan selamat kepada REI yang telah berkontribusi besar dalam pembangunan perumahan di Indonesia dan agar terus bersinergi dalam pembangunan rumah untuk rakyat "Saya menyampaikan pesan Pak Presiden Prabowo Subianto selamat kepada REI dan terima kasih atas kontribusi dan pengabdiannya dalam membangun perumahan di Indonesia," kata Menteri PKP.
Bandung - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait meninjau kesiapan Rumah Susun (Rusun) Rancaekek untuk warga relokasi penghuni kolong jembatan di sejumlah wilayah Kota Bandung Jawa Barat pada Kamis (5/12/2024). Dalam tinjauan tersebut Menteri Ara langsung memeriksa bangunan dan unit hunian yang telah dibangun. "Saya sudah meninjau gedung yang lama dari kawasan ini dan saya sangat senang sekali karena para penghuni terutama ibu-ibunya punya kegiatan yang dapat membantu perekonomian, seperti merajut baju dan souvenir yang dapat menambah penghasilan untuk keluarga. Saya juga membeli beberapa produknya yang saya rasa cukup baik serta hal tersebut juga dapat membantu mereka dalam mengisi waktu luang dengan kegiatan yang berkualitas," ujar Menteri PKP.